Scroll untuk melanjutkan membaca
5 Aplikasi Translate Bahasa Bugis Terbaik di Android

5 Aplikasi Translate Bahasa Bugis Terbaik di Android

Aplikasi Translate Bahasa Bugis

Belajar bahasa bugis menjadi salah satu hal yang menyenangkan, buat kamu yang ingin mempelajarinya, sekarang sudah dimudahkan dengan hadirnya aplikasi translate bahasa bugis ke indonesia di playstore.

Bahasa bugis sendiri merupakan bahasa yang paling banyak di gunakan di daerah sulawesi, khususnya sulawesi selatan, dan tak jarang pula di temukan di luar indonesia seperti malaysia dan singapura.

Bahasa ini memiliki akasara yang disebut dengan lontara yang masih diajarkan sebagai bagian dari muatan lokal di Sulawesi Selatan, namun dengan penerapan yang terbatas dalam kehidupan sehari-hari.

Baca Juga : Aplikasi Translate Bahasa Lampung

Aplikasi translate bahasa bugis menjadi alternatif terbaik untuk mempelajari bahasa bugis dan aksara lontara dengan praktis hanya dengan HP.

Aplikasi Translate Bahasa Bugis

Ada banyak aplikasi translate bahasa bugis di playstore, namun di sini saya akan memberikan rekomendasi terbaik untuk memilih aplikasi translate bahasa bugis yang manakah yang bagus untuk digunakan.

Dan dari hasil percobaan saya, setidaknya ada 5 aplikasi yang sangat rekomended untuk kamu install di ponselmu. Berikut ini aplikasi translate bahasa bugis terbaik versi kompinter.

1. Belajar Bugis

Belajar Bugis

Belajar bugis adalah aplikasi dengan fitur paling lengkap di antara aplikasi translate bahasa bugis yang lain. Kenapa demikian? karena semua pelajaran yang di butuhkan tersedia di aplikasi ini.

Walaupun ukuran aplikasnya tergolong besar tapi semuanya terbayarkan dengan fitur yang tersedia. Penyebab utama dari besarnya ukuran aplikasi dikarenakan tersedianya gambar dan suara asli untuk mempelajari bahasa bugis dengan mudah.

Selain itu hadir juga fitur belajar aksara lontara, sekaligus dapat menerjemahkan kata langsung dalam bentuk aksara lontara.

Lebih detail, berikut ini fitur lengkap dari aplikasi Belajar Bugis.

No. Fitur Aplikasi
1. Huruf lontara dengan gambar dan suara
2. Gambar dan suara dengan kalimat bahasa bugis
3. Gambar dan suara dengan kata bahasa bugis
4. Kamus lengkap indonesia ke bugis
5. Buat kata bahasa bugis langsung dengan aksara lontara
6. Latihan & kuis tebak hurf lontara

Untuk mendapatkan aplikasi ini, kamu bisa meng-unduhnya secara gratis melalui kotak unduhan di bawah ini.

Versi Terbaru
Publisher 4reef
Android 4.0+
Kategori Aplikasi Edukasi
Lisensi Gratis
Belajar Bugis
Belajar Bugis 24 MB

2. Kamus Bugis

Kamus Bahasa Lampung Dialek A & O

Kamus bugis menjadi salah satu aplikasi pilihan terbaik saat ini, dengan total unduhan lebih dari 1000 pengguna. Tentu bukan tanpa alasan, aplikasi ini menawarkan fitur menarik dan simple.

Memiliki tampilan yang cukup sederhana, dengan halaman utama langsung menampilkan kamus bahasa bugis. Namun yang menarik di sini bukan hanya bisa menerjemahkan bahasa bugis ke indonesia, melainkan juga bisa menerjemahkan bahasa bugis ke bahasa inggris.

Namun sayangnya, pada aplikasi translate bahasa bugis ini tidak tersedia menu untuk mempelajari aksara lontara. Berikut ini fitur lengkap dari Kamus Bugis.

No. Fitur Aplikasi
1. Bugis ke Indonesia & Inggris
2. Indonesia ke Bugis
3. Inggris ke Bugis
4. Bisa ganti tema ke kuning dan gelap
5. Ada fitur Keep Screen On

Untuk mendapatkan aplikasi ini, kamu bisa meng-unduhnya secara gratis melalui kotak unduhan di bawah ini.

Versi Terbaru
Publisher Douglas Laskowske
Android 4.2+
Kategori Aplikasi Edukasi
Lisensi Gratis
Kamus Bugis
Kamus Bugis 6.3 MB

3. Kamus Bahasa Bugis Indonesia Lengkap Offline

Kamus Bahasa Bugis Indonesia Lengkap Offline

Aplikasi ini tampil dengan desain yang minimalis. Pada tampilan menu utama hanya tersedia tiga pilihan menu lain untuk terjemahan bahasa bugis dan akasara lontara.

Bagian menu aksara lontara menjelaskan mengenai sejarah terbentuknya aksara lontara, cara menulis dan mengeja dengan benar tulisan tersebut.

Sayangnya tampilan kamus di aplikasi terlihat sangat kecil, jadi perlu mencubit layat HP untuk melakukan zoom atau memperbesar tulisan agar mudah dibaca.

Lebih detail, berikut fitur lengkap dari aplikasi kamus bahasa bugis indonesia lengkap offline.

No. Fitur Aplikasi
1. Bahasa Indonesia ke Bugis
2. Bahasa Bugis ke Indonesia
3. Penjelasan Aksara Lontara
4. Dapat di akses secara Offline

Untuk mendapatkan aplikasi ini, kamu bisa meng-unduhnya secara gratis melalui kotak unduhan di bawah ini.

Versi Terbaru
Publisher RD App Studio
Android 4.1+
Kategori Aplikasi Edukasi
Lisensi Gratis
Kamus Bahasa Bugis Indonesia Lengkap Offline
Kamus Bahasa Bugis Indonesia Lengkap Offline 4.8 MB

4. Kamus Bahasa Bugis Offline

Kamus Bahasa Bugis Offline

Sesuai nama aplikasinya, kamus bahasa bugis ini dapat di akses tanpa koneksi internet, daftar kata yang di sediakan juga tergolong lengkap.

Karena aplikasi ini tersedia offline, maka dihadirkan juga fitur penerjemah online dimana kamu cukup memasukkan kata bebahasa indonesia, dan klik terjemahkan untuk menerjemah kata ke bahasa bugis.

Berikut fitur lengkap dari aplikasi kamus bahasa bugis offline.

No. Fitur Aplikasi
1. Bahasa bugis ke indonesia
2. Bahasa indonesia ke bugis
3. Penerjemah kata online
4. Dapat diakses secara offline

Untuk mendapatkan aplikasi ini, kamu bisa meng-unduhnya secara gratis melalui kotak unduhan di bawah ini.

Versi Terbaru
Publisher Parchus Studio
Android 4.1+
Kategori Aplikasi Edukasi
Lisensi Gratis
Kamus Bahasa Bugis Offline
Kamus Bahasa Bugis Offline 7.2 MB

5. Kamus Bugis Indonesia

Kamus Bugis Indonesia

Kamus bugis indonesia memiliki tampilan aplikasi yang cukup menarik, diamana halaman depan langsung menampilkan menu translate bahasa bugis ke indonesia dan indonesia ke bugis.

Namun hanya tampil jika menuliskan kata terlebih dahulu di bar pencarian, ini akan membuat beberapa pengguna bingung menggunakan aplikasi ini.

Selain itu fitur lain dari aplikasi ini adalah, kamu bisa menyimpan kata yang penting sebagai kata favorit atau dalam kata lain mem-bookmark kata. Agar memudahkan untuk menemukan kata tanpa perlu mencari.

Lebih detail, berikut fitur lengkap dari aplikasi kamus bahasa bugis indonesia.

No. Fitur Aplikasi
1. Bahasa bugis ke indonesia
2. Bahasa indonesia ke bugis
3. Bokmark kata
4. Tambah kata manual
5. Pilih warna tema aplikasi

Untuk mendapatkan aplikasi ini, kamu bisa meng-unduhnya secara gratis melalui kotak unduhan di bawah ini.

Versi Terbaru
Publisher aguswandi
Android 5.0+
Kategori Aplikasi Edukasi
Lisensi Gratis
Kamus Bugis Indonesia
Kamus Bugis Indonesia 6.1 MB

Kesimpulan

Dengan aplikasi translate bahasa bugis yang tersedia di playstore android, kamu akan bisa lebih mudah dan praktis untuk belajar bahasa bugis kapanpun dimanapun.

Aplikasi yang paling saya rekomendasikan dari ke 5 deretan aplikasi di atas adalah yang pertama yaitu Kamus Bugis, karena memiliki banyak sekali fitur dan sangan mudah digunakan.

Itulah rekomendasi aplikasi translate bahasa bugis yang bisa kamu gunakan untuk belajar bahasa bugis melalui HP.

Bagaimana menurut kamu, apakah belajar bahasa bugis itu menyenangkan? coba tinggalkan komentarmu di bawah.

Belum Ada Komentar